Kamis, 01 April 2010

JEJAK JEJAK MIMPI

Alhamdulillah Rabu (31/03) kemarin saya dan 5 teman pendidikan dokter seangkatan (Fikrifar Rizki, Adi Heryadi, Tarikh Azis, Habib Asyrafy, dan Neneng Nurlaila) mengikuti serangkaian acara Achievement Motivation Training. Kami berniat dan semangat mengikuti acara ini setelah melihat video "Jejak-Jejak Mimpi" mengenai sosok pemberi training tersebut - Danang Ambar Prabowo - yang inspiratif karena telah mencapai banyak prestasi luar biasa dalam hidupnya. Video tersebut sebenarnya sudah saya posting pada Minggu, 13 Desember 2009 lalu. Jika ingin melihat videonya silakan klik disini!



Alhamdulillah Bisa bertemu langsung dengan beliau! Semangat saya selalu bertambah jika melihat mereka yang sukses dengan perjuangan. Tak disangka saat saya datang dan duduk di forum seminar tersebut (sambil lesehan), Mas Danang tepat disamping saya. Luar biasa. Tentu saja saya tidak boleh menyia-nyiakan hal langka seperti ini. Saya langsung berkenalan dengan beliau dan meminta kartu namanya. Mengobrol kecil dan akhirnya mengetahui bahwa Mas Danang itu orang Yogya, dan lama tinggal di Bogor. Kalau sudah pernah lihat videonya pasti tahu bahwa beliau melanjutkan studi di Jepang, ternyata beliau sedang melakukan risetnya disana selama 1 tahun. Dan tahun ini/tahun depan (lupa saya..) beliau juga akan melanjutkan S2 dan S3 di Negeri Matahari Terbit.

Mau tau lebih dekat dengan Danang Ambar Prabowo? Lihat saja Curriculum Vitae nya yang luar biasa --> lihat disini!

Berikut sedikit Ilmu yang bisa saya tulis ketika Training :

Membangun Konsep Diri Positif :

1. Belajar Menyukai Diri Sendiri

Perasaan Positif, Bersyukur atas segala nikmat yang Allah berikan.

2. Keseimbangan Pemikiran Positif

Pemikiran positif inilah yang akan mendorong sifat positif,
berjiwa pemenang, keberanian menghadapi tantangan dan resiko.

3. Bersikap Proaktif (Menjemput)

Berani mengambil tindakan.

Ada 3 tipe Manusia dalam mengadapi masalah :
1. Ia fokus pada masalah
2. Lari dari masalah
3. Fokus pada masalah

4. Jaga keseimbangan hidup

Buatlah prioritas aktivitas dan TULISKAN TARGET-TARGET yang INGIN ANDA CAPAI sebagai pedoman, untuk kemudian di evalusi.

Blognya Danang Ambar Prabowo ==> www.danangap7.multiply.com





Share/Bookmark

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan berkomentar...

 
© Copyright by Good is the enemy of Great  |  Template by Blogspot tutorial